Kamis, 10 Maret 2016

Lima Fitur Menakjubkan Windows 10 [VIDEO]

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Regenerasi windows , mulai dari windows 95 hingga kini sampai ke versi windows 10 yang memakan waktu kira kira 20 tahun lebih telah mengalami perubahan yang sangat signifikan. Perubahan yang cukup besar terletak pada tampilan dan fitur yang tersemat di dalam windows itu sendiri. Dari tampilan yang sederhana hingga tampilan yang simple dan modern. Dari fitur yang cukup sederhana hingga fitur yang menambah user experience lebih wahh. Untuk lebih mengenal fitur windows, khusunya windows 10, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai 5 fitur menakjubkan yang tersemat di dalam windows 10. Apa sajakah fitur tersebut ? Silahkan saksikan video berikut ini.



5 fitur menakjubkan windows 10


1. CORTANA

fitur windows 10 - cortana
Cortana windows 10

Cortana adalah fitur yang cukup menakjubkan. Memungkinkan penggunanya bagaikan mempunyai asisten pribadi dalam bentuk virtual. Asisten virtual yang bisa mengatur pengingat, menjawab pertanyaan, memutar musik,membuka palikasi, pelacak jadwal dan lain sebagainya. Untuk melakukan itu semua, cortana merespon perintah dengan mode suara (microphone). Cukup dengan mengucapkan perintah suara "hey cortana" maka seketika cortana akan aktif. Cortana bisa menanggapi perintah suara kamu dan memahami suara secara alami. Jadi kamu bisa melakukan aktifitas seperti membuka aplikasi dan memutar lagu/stop lagu tanpa harus terlalu dekat dengan PC/laptop dan tanpa menggunakan keyboard dan mouse. Cukup dengan perintah suara maka apa yang kamu inginkan bisa dengan mudah dilakukan. Namun sayangnya saat tulisan ini dibuat, Cortana windows 10 belum support bahasa Indonesia. Jadi buat kamu yang domisili di Indonesia bisa menggunakan bahasa inggris (US/UK). Tertarik untuk mencoba? setting terlebih dahulu cortana di windows 10 milikmu. Untuk lebih detailnya silahkan simak Cara mengaktifkan Cortana windows 10.


2.  WINDOWS HELLO

windows hello windows 10
Windows hello

Cara aman login ke windows 10 dengan fitur windows yang satu ini. Kenalkan namanya "Windows Hello". Fitur ini sangat kamu butuhkan ketika keamanan device adalah prioritasmu. Dengan adanya fitur ini , kamu bisa login dengan cara menggunakan deteksi wajah, sidik jari dan iris. Jadi saat windows dalam keadaan lock / awal start up , cukup berada di depan laptop maka kamu bisa login secara otomatis setalah windows hello mendeteksi wajah dan iris. Namun sayangnya, untuk menikmati fitur ini PC/ Laptop kamu harus sudah support Kamera Intel RealSense 3D dan Kamera Infrared. Untuk lebih mengetahui fungi dari windows hello silahkan simak tulisan mengenai Apa Fungsi Windows Hello.


3. CONTINIUM

continium windows 10
Continium

Continium adalah sebuah fitur yang memungkinkan penggunanya untuk memilih mode tampilan. Antara tampilan mode desktop (dengan mouse dan keyboard) atau tampilan mode tablet (layar sentuh tanpa mouse dan keyboard yang terhubung). Hal ini bisa dilakukan pada tablet 2 in 1 hibrid. Dengan fitur ini memungkinkan kamu bisa beralih antara mode tablet (layar sentuh) ke mode desktop (keyboard dan mouse). Caranya dengan copot dan pasang keyboard sesuai selera, maka secara otomatis akan ada notifikasi untuk beralih fungsi ke mode desktop atau mode tablet.

Sedangkan fitur Continuum pada Windows 10 versi mobile memungkinkan pengguna untuk mengubah smartphone mereka menjadi sebuah perangkat PC. Jadi nantinya smartphone berbasis windows tersebut bisa dihubungkan ke layar monitor, keyboard dan juga mouse selayaknya sebuah PC.
Contoh kasus : saat kamu sedang travelling, kemudian kamu menginap di hotel, tiba tiba di telp ada tugas dadakan. Maka kamu bisa langsung menghubungkan smartphone kamu ke monitor tv yang ada di hotel untuk mengerjakan tugas tersebut agar lebih nyaman (ukuran layar yang besar).


4. START MENU

custom start menu windows 10
Start menu windows 10

Di windows 10 ini merupakan lahirnya kambali Start Menu yang pada windows 8 telah dihilangkan. Terakhir penggunaan start menu adalah pada saat menggunakan windows 7. Namun akhirnya sekarang start menu hadir kembali di windows 10 dengan tampilan yang simple dan bisa di custom sesuai selera. Inilah salah satu keunggulan fitur terbaru windows 10. Fitur dimana pada start menu kamu bisa merubah size (ukuran) start menu, drag and drop menu, urutan aplikasi , pin / unpin aplikasi dan masih banyak lagi yang bisa kamu lakukan.

5. MICROSOFT EDGE

microsoft edge
Microsoft edge

Browser bawaan windows 10 ini merupakan salah satu browser yang memiliki beberapa keunggulan. Di dalam browser ini kamu bisa pin tab, mengambil snapshoot screen dan menggambarnya di One Note. Fitur yang membuat istimewa adalah terintegrasi dengan Cortana. Contohnya : jika kamu mengunjungi website restaurant, Cortana akan muncul secara otomatis dibagian atas screen dan akan merekomendasikan waktu , arah (direction) dan masih banyak lagi. Jika kamu ingin mencari informasi tentang sesuatu , kamu cukup blok tulisan tersebut ( contoh nama orang / barang) - klik kanan - lalu pilih "Ask Cortana" . Maka cortana akan mencarikan referensi jawaban yang pas dengan apa yang dimaksud.

Eiichiro Oda
Ask cortana

Itulah 5 fitur menakjubkan dari windows 10. Sebenarnya masih ada banyak fitur baru yang disematkan di windows 10. Tetapi belum kita bahas pada tulisan kali ini. Semoga bacaan ringan ini  bermafaat . Jika ada pertanyaan silahkan tanyakan di kolom komentar. SALAM WINDOTEN.



Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.

Selasa, 08 Maret 2016

Apa Fungsi Windows Hello

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Dalam masalah keamanan di windows 10, kini menghadirkan fitur baru bernama Windows Hello. Lalu apa itu windows hello dan bagaimana cara menggunakan dan mengaktfikan fitur windows hello? Pada kesempatan kali ini akan sedikit dijelaskan mengenai fungsi windows hello.

fungsi windows hello
Windows hello

Apa itu windows hello ? 

Windows hello adalah fitur yang memungkinkan penggunanya untuk login ke dalam windows dengan menggunakan deteksi wajah dan jari. Fitur baru windows 10 sebagai janji mereka untuk lebih mengoptimalkan keamanan pada device yang ter-install windows 10. Windows hello bekerja dengan cara memindai wajah, iris dan sidik jari untuk membuka device. Fitur ini menggantikan fungsi dari PIN atau password untuk mengakses device (PC/tablet/laptop) dengan sistem operasi windows.

Bagaimana cara mengaktifkan windows hello?

Mesipun saat ini kamu menggunakan windows 10. Namun mungkin device yang saat ini kamu gunakan belum support fitur windows hello. Karena saat akan menggunakan fitur ini harus menggunakan perangkat hardware tambahan seperti kamera infrared dan Intel RealSense 3d. Infrared sendiri berfungsi sebagai pemindai wajah dan Kamera Intel RealSense 3D digunakan untuk mendeteksi wajah atau iris. Jadi untuk mengaktifkan fitur ini setidaknya kamu harus memiliki dua alat tersebut. Untuk saat ini ada beberapa device berbasis intel yang support fitur canggih windows hello. Diantaranya adalah :

support laptop windows hello
Sumber gambar : winpoin.com

1. Asus N551JQ (Laptop 15 inch)
2. Asus ROG G771JM (Laptop gaming 17 inch)
3. Asus X751LD (Laptop 17 inch)
4. HP Envy 15t Touch (Laptop 15 inch)
5. Dell Inspiron 15 5548 (Laptop 15 inch)
6. Lenovo B5030 (All-in-One 23.8 inch)
7. HP Sprout (All-in-One 23 inch)
8. LaVie Note Standard NS850/AAB (Laptop 15 inch) , dan masih banyak lagi.

Tentunya beberapa bulan atau tahun kedepan akan lebih banyak lagi device yang support dengan fitur windows hello. Karena semakin hari teknologi berkembang semakin cepat.

Windows hello sulusi jitu keamanan instansi / perusahaan

Windows hello merupakan salah satu solusi jitu untuk perusahaan yang sangat menginginkan keamanan ekstra untuk peralatan device yang mereka gunakan. Banyak organisasi,instansi pemerintahan seperti bagian pertahanan, keamanan dan kesehatan yang bisa mengoptimalkan keamanan dengan adanya windows hello tersebut. Untuk mencapai itu semua, Microsoft sebagai pengembang fitur ini mengatakan bahwa Microsoft tidak akan pernah mengirimkan gambar dari sidik jari atau iris ke dalam web. Untuk menanggulangi serangan hacker, Microsoft juga membangun cara untuk menghindari penggunaan foto untuk login. Jadi saat menggunakan windows hello ini, kamu tetap tidak bisa login jika hanya menggunakan foto (cetakan foto wajah kamu). Kamu harus benar benar di hadapan windows hello secara nyata.

Kecepatan login windows hello

Dengan keamanan yang ketat, windows hello tetap memberikan kenyaman saat kamu ingin mengakses device. Saat windows hello aktif , kamu bisa login hanya dengan hitungan detik. Penasaran seperti apa kecepatan login windows hello? saksikan video di bawah ini :


Nah itulah sedikit penjelasan sederhana mengenai windows hello. Mungkin saat ini kebanyakan device seperti PC, tablet dan phone belum bisa menggunakan fitur ini. Namun seiring perubahan dan perkembangan teknologi yang sangat pesat, kemungkinan besar fitur ini akan ada pada setiap device windows beserta fitur yang semakin berkembang.

Semoga bermanfaat. SALAM WINDOTEN>

Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.

Download Gratis Wallpapers Windows 10

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Gratis wallpaper untuk kamu pengguna windows, khususnya pengguna windows 10. Wallpapers kali ini mengambil tema "nature". Berikut ini beberapa wallpapers gratis untuk wallpapers windows milik kamu.

Cara mengganti wallpapers windows 10

Cara pertama :
Klik kanan desktop - Pilih Personalise - Pilih Background - Pada Choose your picture klik browse - cari/ pilih wallpapers - Klik choose picture - Wallpapers berhasil diganti .

Cara kedua:
Cari wallpapers - klik kanan wallpapers - pilih set as desktop background

1. Wallpapers tema "ijo royo royo" . Cocok untuk kamu yang suka warna hijau muda. Kelihatan segar dan alami. Kombinasi antara hijau muda dan semi putih kuning hitam.

gratis wallpapers windows 10
Wallpaper gratis windows 10

 2. Wallpaper tema "kedalaman hutan indonesia" . Wallpapers kombinasi antara warna hijau dan hitam. Cocok untuk kamu yang suka dengan wallpapers semi gelap. Dengan background yang gelap akan memudahkan saat melihat icon icon di desktop.

wallpaper gratis tema hutan
Kedalaman hutan
 3. Wallpapers gratis tema "rumput yang melambai". Keindahan sebatang rumput ilalang dengan teknik macro photography membuatnya menjadi sangat indah dan menggoda mata. Cocok buat kamu yang suka foto foto macro.

Gratis gambar macro photography
Rumput ilalang wallpapers
 4. Wallpapers tema "sunset di laut " . Buat kamu yang suka travelling keliling indonesia, tentunya akan menikmati sunset yang indah di berbagai tempat di indonesia. Kali ini windoten membagikan wallpapers gratis sebuah suasana sunset di pantai ditemani indahnya langit sore yang berwarna orange.

indonesia sunset
Sunset wallpapers indonesia

Menurut kamu gimana beberapa wallpapers dengan tema "nature" di atas. Apakah kamu suka. Jika kamu suka, jangan lupa kasih like ya. Kalau perlu bagikan ke teman - taman kamu. Tunggu wallpaper gratis windows 10 dengan teman berbeda selanjutnya. Terimakasih udah mampir. SALAM WINDOTEN.

Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.

Begini Cara Meningkatkan Performa Smartphone Android

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Begini Cara Meningkatkan Performa Smartphone Android Kamu - 2016, Smartphone Android merupakan salah satu barang yang sudah pasti dimiliki oleh hampir semua orang. Namun, terkadang terdapat beberapa masalah pada kinerja smartphone android ini. Berbagai permasalahan inipun tak jarang menganggu aktivitas kita dalam menjalankan beberapa program pada smartphone kita.
Namun, kamu tak perlu khawatir lagi, karena terdapat beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk meningkatkan kinerja smartphone android milik kamu. Berikut beberapa cara meningkatkan performa dan kinerja smartphone android:

meningkatkan performa android
Android Lemot?


1. Gunakan aplikasi yang dapat memantau kegiatan CPU dan RAM

Penting bagi kamu untuk memiliki aplikasi yang dapat memantau jalannya CPU dan RAM. Karena penggunaan CPU dan RAM yang berlebihan akan berpengaruh pada kinerja smartphone android kamu. Aplikasi-aplikasi yang dapat membantu pemantau CPU dan RAM tersebut dapat kamu unduh di Play Store seperti Antutu CPU Master, CPU-Z, dll 

2. Adakan pengurangan jumlah aplikasi yang terpasang

Jika aplikasi yang terdapat pada smartphone kamu cukup banyak, maka saat ini adakan pengurangan. Hal ini karena semakin banyak aplikasi maka akan semakin lambat kinerja smartphone android kamu. Sebaiknya, pilih aplikasi yang memang bermanfaat dan sering kamu gunakan. 

3. Kurangi aplikasi yang berjalan pada background

Aplikasi yang berjalan pada background akan menimbulkan peningkatan pada penggunaan RAM, sehingga tak jarang ponsel kamu akan melambat performanya. Jadi, akan lebih baik jika kamu meminimalisir kinerja aplikasi pada background. Untuk mengetahuinya, coba install aplikasi Greenify untuk melihat aplikasi yang berjalan pada background. Dengan Greenify terbaru kamu bisa menonaktifkan aplikasi yang berjalan di background.


4. Memberikan ruang kosong pada penyimpanan

Ruang penyimpanan juga menyumbang pengaruh besar terhadap kinerja smartphone android kamu, usahakan kamu dapat menyediakan sekitar 10% ruang kosong dari total keseluruhan ruang penyimpanan. Karena hal ini akan dapat membantu kinerja dari smartphone kamu.

5.  Melakukan partisi SDCard

Guna menempuh jalan berikut, maka smartphone kamu sudah harus di root. Cara ini berfungsi untuk mengurangi sejumlah aplikasi yang berada pada memory internal smartphone kamu. Kamu dapat menggunakan Sdcard minimal class 6, tetapi akan jauh lebih baik apabila yang anda gunakan berkelas 10. Semakin tinggi class SD card yang kamu gunakan maka semakin cepat juga pemrosesan membaca dan menulis data.


6. Melakukan Proses SWAP SD card

Jika kamu mempunyai smartphone yang memiliki kapasitas RAM sangat rendah, yakni di bawah 768 MB, maka cara ini merupakan salah satu alternatif tepat. Karena, cara yang satu ini akan dapat meningkatkan performa dari smartphone kamu.

Caranya ialah dengan melakukan SWAP lebih 2x lipat daripada jumlah keseluruhan dari RAM yang terdapat pada telepon pintar milik kamu. Guna melakukan proses ini, maka kamu dapat mempergunakan Mini Tool Partition Wizard

Serangkain cara di atas dapat kamu coba untuk mendapatkan smartphone dengan performa dan kinerja yang cukup bagus. Apabila kamu sering mengeluh karena smartphone android kamu berjalan kurang lancar, lambat dan tidak cepat, maka alternatif di atas dapat membantu mengatasi permasalahan kamu. Jika Android kamu memiliki masalah pada Wifi atau Android sulit terkoneksi ke wifi, kamu bisa baca ulasan mengenai "Solusi Masalah Wifi pada Android".

Demikianlah ulasan mengenai Cara Meningkatkan Performa Smartphone Android, semoga bermanfaat bagi kita semua ya, jika ada pertanyaan seputar masalah Komputer atau android, jangan sungkan-sungkan untuk bertanya pada kolom komentar dibawah ini. :) salam hangat MyRepairSolution.


Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.

Rabu, 02 Maret 2016

Kelebihan Windows 10 Dibanding Windows 8 dan 7

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Bagi kamu pengguna windows 10 tentunya sudah merasakan perbedaan antara dahulu yang masih menggunakan windows 7 atau windows 8 dan sekarang yang sudah menggunakan windows 10. Secara umum ketiga versi windows tersebut memiliki kekurangan dan kelebihan masing masing. Namun pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai kelebihan windows 10. Dan kenapa kamu harus update windows versi dahulu ke windows 10 ?

Window 10 sendiri merupakan Sistem Operasi (Operating System) terbaru yang saat ini dikeluarkan/ dirilis oleh windows. Buat kamu yang masih menggunakan windows 7 dan windows 8 bisa upgrade gratis ke windows 10. Dari info yang kami dapatkan , upgrade gratis ini akan berlangsung selama 1 tahun terhitung mulai 29 Juli 2015. Ada 4 jenis windows 10 yang dikenalkan , antara lain :

  1. Windows 10 Home, dirancang untuk kebutuhan komputer meja, laptop dan juga tablet. Windows ini setara dengan windows 7 Home Basic dan Home Premium
  2. Windows 10 Education, dirancang untuk kebutuhan sekolah, universitas dan akademi pendidikan lainnya. Windows ini setara dengan windows 8.1 Enterprise
  3. Windows Pro, dirancang untuk kebutuhan bisnis. Hampir setara dengan windows 8.1 Pro
  4. Windows Enterprise, fitur hampir sama dengan windows 10 pro. Setara dengan windows 8.1 Enterprise

Berikut ini beberapa kelebihan yang dimiliki windows 10

1. Windows 10 memiliki fitur cortana .

cortana windows 10
Hey cortana

Berbeda dengan versi sebelumnya. Pada versi windows 10 ini memiliki fitur baru bernama cortana. Cortana hampir mirip dengan Siri milik Apple. Nama Cortana berasal dari seri permainan video Halo, yang merupakan permainan eksklusif di Xbox dan Windows. Dengan adanya fitur ini akan membantu pengguna windows 10 untuk melakukan kegiatan seperti set alarm, menanyakan cuaca, memutar musik cukup dengan perintah suara. Intinya, Cortana adalah asisten pribadi kamu. Kamu bisa menanyakan apa saja kepada cortana. Seperti : "Who is president of Indonesia", maka cortana akan menjawabnya.

Karena perintah yang kamu berikan adalah melalui perintah suara. Fitur ini sangat membantu kamu untuk melakukan sesuatu tanpa memegang atau memencet tombol apapun di keyboard PC/ laptop. Cukup dengan mengatakan "Hey Cortana" dan mengatakan perintah tertentu seperti "Play music" atau "Open google chrome" , maka perintah kamu tersebut akan langsung dilaksanakan oleh Cortana. Baca juga Cara Mengaktifkan Cortana Windows 10 . Jadi tunggu apa lagi, segera update windows kamu ke windows 10.

2. Tampilan windows 10 adalah gabungan dari windows 7 dan windows 8

Untuk masalah tampilan. Windows 10 lebih unggul dibandingkan versi sebelumnya. Windows 10 sendiri lebih mudah digunakan daripada windows 8. Jika dilihat lebih teliti, ternyata tampilan windows 10 merupakan kombinasi antara windows 7 dan windows 8. Start menu windows 10 seperti windows 7 start menu. Sedangkan fungsi tablet mode windows 8 juga ada di windows 10 (jika memang ingin ditampilkan). Secara keseluruhan tampilan windows 10 lebih sederhana dan ringkas. Terlihat lebih canggih dan tidak membosankan. Untuk lebih lengkapnya, saksikan video fitur terbaru windows 10 berikut ini



3. Booting windows 10 lebih cepat

kecepatan booting windows 10
Booting windows 10

Nah untuk kelebihan yang terakhir adalah mengenai booting. Dulu saat menggunakan windows 7. Booting cukup menghabiskan waktu yang lama. Apalagi jika sudah terinstall beberapa program tambahan. Namun pada windows 10, booting kini terasa lebih cepat. Mungkin hanya memakan waktu kurang dari 10 detik saat memencet tombol power. Maka sudah muncul ke halaman desktop.

Tambahan :

virtual desktop windows 10
Virtual desktop
Di windows 10 juga terdapat fungsi virtual desktop. Virtual desktop ini sangat bermanfaat saat kamu ingin bekerja dengan banyak desktop. Kamu bisa membuat beberapa virtual desktop sesuai kebutuhan. Caranya adalah dengan menekan kombinasi tombol Windows+CTRL+D untuk membuat virtual desktop baru. Untuk melihat virtual desktop yang telah dibuat atau untuk mengaksesnya adalah dengan kombinasi tombol Windows+Tab.

Mungkin itulah 3 kelebihan windows 10 dibandingkan dengan windows versi sebelumnya ( windows 7 dan windows 8). Semoga bermanfaat buat kamu. Segera upgrade windows kamu untuk merasakan sensasi berbeda dari windows 10. Salam Windoten !!



Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.

Kamis, 25 Februari 2016

Cara Upgrade Windows 10

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Bagaimanakah cara mudah untuk upgrade windows 8 ke windows 10. Buat kamu pengguna windows 8 ori, maka akan sangat mudah untuk upgrade dari windows 8 ke windows 10. Karena saat windows 10 mulai menggratiskan upgrade bagi para pengguna windows 7 dan windows 8. Maka secara otomatis , di bagian pojok kanan bawah ada notifikasi untuk upgrade ke windows 10.

Ada dua langkah mudah untuk kamu yang ingin upgrade windows 7 atau 8 ke windows 10. Cara pertama adalah secara online dengan download langsung dari internet melalui halaman resmi website windows 10. Cara kedua adalah dengan mendownload terlebih dahulu file windows 10 (file download windows 10 ber-ekstensi .iso) dari website resmi windows, kemudian burning ke DVD atau dibuat bootable lewat flashdisk.

Untuk kesempatan kali ini kita akan mencoba mengupgrade windows 10 dengan cara yang pertama, yakni melalui website resmi windows dengan download secara langsung. Hal pertama yang kamu harus pikirkan saat menggunakan cara ini adalah koneksi internet di tempatmu harus stabil, karena saat download akan memakan waktu lebih dari 1 jam ( cepat atau lambatnya tergantung koneksi di tempat kamu). Berikut ini langkah - langkah untuk upgrade windows 8 ke windows 10 secara langsung.

1. kunjungi link website resmi windows 10. Atau bisa juga dengan meng-klik notifikasi yang muncul pada pojok kanan bawah.

upgrade windows 10
Situs resmi windows 10
windows 10 upgrade notifikasi
Notifikasi upgrade
2. Pilih . klik pada tombol "Upgrade now". Maka akan muncul jendela windows 10 setup. Tunggu beberapa menit sampai progress mencapai 100 %. Selanjutnya akan muncul beberapa jendela lain hingga proses instalasi dan verifikasi awal selesai dilakukan.

download windows
Download windows 10
Selanjutnya akan muncul halaman berikut :

Verify your download.

Creating windows 10 media

Getting update dan checking your PC

3. Selanjutnya akan muncul Licence Term. Pilih tombol "Accept". Untuk menyetujui semua persyaratan yang tertulis di situ. Jika perlu silahkan baca terlenih dahulu (dalam bahasa inggris).

licence agreements windows 10
Pilih Accept jika sudah setuju dengan ketentuan windos

4. Selanjutnya muncul jendela notifikasi Ready to Install . Kita sudah siap dan sudah membackup semua yang ada di drive tempat kita install windows 8 yang sebelumnya. Karena saat kita upgrade windows 8 ke windows 10. Semua aplikasi yang ter - install di windows 8 (di drive yang sama dengan install-an windows) akan hilang. Jika sudah siap pilih tombol "Install". Jika belum siap pilih tombol "Back" atau tombol "Close" jika ingin keluar dari proses instalasi. karena mungkin kamu lupa belum backup data di drive dimana windows 8 di install.

ready to install windows 10
Klik install untuk memulai

5. Proses intalasi akan berjalan beberapa waktu. Secara otomatis laptop / pc yang kita upgrade akan melakukan restart. Tunggu beberapa saat sampai laptop  / pc hidup lagi.


6. Selanjutnya akan muncul jendela upgrade windows 10. Dimulai dengan 1 % dan tunggu hingga menjadi 100 %. Akan muncul jendela "Welcome to windows 10". Tandanya windows 8 sudah berhasil diupgrade ke windows 10. Klik tombol "Next".

upgrade windows 8 ke windows 10
Tunggu hingga 100 %

Akan muncul jendela lagi, pilih/ klik "Use Express Settings" . Tinggal beberapa langkah mudah, yakni mengisikan data yang dibutuhkan. Isi nama computer, jika diminta mengisi password tidak usah diisi saja ( nanti bisa di setting saat sudah masuk ke windows 10). Dan akhirnya windows 8 milik kamu berhasil di upgrade ke windows 10. Selamat.

windows 10 installation
Use express settings

Semoga artikel yang sederhana ini bermanfaat buat kamu. Jangan lupa untuk share jika bermanfaat dan jangan lupa juga untuk meninggalkan komentar kamu di kolom komentar. Terimakasih . Salam Windoten !!




Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.

Rabu, 24 Februari 2016

Perintah Dasar Cortana Windows 10 Yang Harus Kamu Ketahui

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Cortana sebagai salah satu fitur terbaru dari windows 10 merupakan salah satu hal yang cukup menarik untuk dicoba. Dengan adanya fitur cortana ini maka windows 10 lebih terlihat user friendly. Namun apakah kamu sudah tahu perintah perintah dasar saat menggunakan cortana? Jika belum simaklah beberapa perintah dasar yang bisa kamu gunakan saat berinteraksi dengan cortana. Oh ya bagi kamu yang penasaran siapa sebenarnya pengisi suara cortana, bisa mengecek pada tulisan Pengisi Suara Cortana.

cortana windows 10
Windows 10

Baiklah, langsung saja. Berikut ini ada beberapa perintah dasar cortana windows 10. Mungkin dari beberapa perintah dasar ini, kamu sudah pernah menggunakan dan sebagian lain mungkin akan terlihat baru untuk kamu. Pada perintah dasar untuk cortana ini dibagi menjadi 3 bagian yakni :

  • Perintah untuk mendapat informasi
  • Perintah untuk me-manage jadwal (scedule)
  • Perintah untuk menjalankan perintah tertentu

Ada dua cara untuk menggunakan Cortana

Kamu bisa menggunakan perintah suara, atau untuk cara yang kedua kamu dapat mengetikkan perintah di dalam Start Menu secara langsung. Jika kamu memilih yang pertama, kamu harus mengaktifkan fitur perintah panggilan  "Hei Cortana" . Dengan fitur yang aktif, maka kamu bisa mengatakan "Hei Cortana" untuk melakukan perintah suara tanpa menekan tombol  cortana. Jika fitur cortana di PC / Laptop kamu belum aktif silahkan baca Cara Mengaktifkan Cortana Windows 10 (akan dijelaskan bagaimana cara cara untuk mengaktifkan cortana di windows 10 secara lengkap step by step)

 Beberapa perintah dasar Cortana

What time is it
Digunakan untuk menanyakan waktu saat ini di wilayah kamu. Contohnya saat kamu ada di Indonesia - Jogja . Maka cortana akan secara otomatis menampilkan waktu saat ini di wilayah Jogja Indonesia. Lain halnya jika kamu bertanya. What time is it in US? maka Cortana akan menjawab waktu sesuai wilayah di US (United State).

Set an alarm / Show me my alarm
Cara mudah untuk menset alarm dengan perintah satu ini. Cukup dengan perintah tersebut maka kamu bisa menset alarm sesuai kebutuhan. Kamu bisa juga mematikan alarm yang sudah kamu buat lewat perintah "turn off alarm".

Set a reminder 
Gunakan perintah ini untuk membuat sebuah reminder (pengingat).

Tell me a story
Jika ingin mendengar cerita singkat dari cortana, silahkan kamu coba perintah yang satu ini. Kadang kadang ceritanya sama. Namun kadang juga berbeda.

Surprise me 
Perintah untuk cortana agar memberikan surprise kepada kamu sebagai pemilik windows 10. Penasaran ? langusng coba saja.




Play music / Stop music
Digunakan untuk memutar musik maupun untuk menghentikan musik yang saat itu sedang diputar. Ini akan sangat membantu kamu saat posisi kamu jauh dari laptop namun ingin sekali menyalakan musik tanpa harus mendekat ke laptop.

perintah cortana windows 10
Perintah dasar cortana

Menanyakan Nila tukar mata uang . Contoh dengan perintah Rupiah to USD 
Dengan cara ini kamu hanya perlu bertanya nilati tukar dari mata uang tertentu ke mata uang lain. Jadi kamu tidak perlu harus mengecek di browser atau di aplikasi pengecek nilai tukar.

Menayakan tokoh terkemuka . Contoh : Who is the president of indoniesia ? atau Who is the CEO of Microsoft? 
Nah untuk yang satu ini kamu bisa berimprovisasi dengan menanyakan pemilik atau tempat tertentu yang cukup terkenal.

Menanyakan Arah . Contoh : Show me directions to [place]
Dengan perintah tersebut maka kita bisa menanyakan kepada Cortana arah menuju ke suatu wilayah atau suatu tempat. Nantinya saat kita menanyakan atau memerintahkan perintah tersebut cortana akan langung membuka bing map.

Membuka Aplikasi . Contoh : Open Google Chrome atau Open File Explorer.
Digunakan untuk membuka aplikasi aplikasi yang ada di dalam windows 10. Dengan mengawali perintah " Open [...] " maka cortana akan membuka aplikasi yang dimaksud tanpa harus meng-klik aplikasi yang ingin kita jalankan atau ingin kita buka. Kita juga bisa membuka aplikasi lain seperti Office Word, Photoshop, Corel , dll .

Itulah beberapa perintah dasar cortana windows 10 yang bisa kamu coba. Sebenarnya masih banyak perintah dasar di dalam cortana. Dan tentunya perintah - perintah tersebut akan semakin bertambah dengan semakin di update nya windows dengan update terbaru. Database cortana pun akan berkembang dan semakin kompleks. Artikel ini di tulis pada Februari 2016. Jika ada perintah dasar cortana yang mungkin belum tercantum , silahkan sebutkan di kolom komentar di bawah postingan ini. SALAM WINDOTEN !!

Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.